Kuy Merpat ke Kang Bubur: Ketan Hitam Kekinian Bak Surga Dessert di Kota Bandung

Notification

×

Iklan

Iklan

Kuy Merpat ke Kang Bubur: Ketan Hitam Kekinian Bak Surga Dessert di Kota Bandung

Jumat, 30 Agustus 2024 | 07:30 WIB Last Updated 2024-08-30T00:30:00Z

 



NUBANDUNG.ID -- Saat ini menu dessert sendiri sudah banyak dan bervariasi mulai dari jenis kue, es krim, pudding, dan lain-lain. Banyaknya pilihan dessert di Kota Bandung yang menjadikan para pecinta makanan manis bisa memilih menu yang mereka sukai. Makanan Dessert merupakan jenis makanan yang selalu disukai oleh banyak orang di segala kalangan usia. Pasalnya makanan ini identik dengan makanan manis yang mempunyai ciri khasnya tersendiri.


Biasanya orang-orang menikmati dessert setelah mengonsumsi makanan utama atau sebagai cuci mulut yang sering disebut penutup makanan utama. Menu dessert juga bisa disajian ketika waktu menikmati Waktu nongkrog atau bersantai. Hal tersebut tidak terlepas dari rasa manis yang segar dengan teksturnya yang ringan sehingga cocok dikonsumsi saat bersantai.


Dilansir dari Kota Bandung ada kuliner desert yang viral. Tidak hanya satu macam saja yang viral, tetapi deretan dessert yang ada di Bandung ini memiliki berbagai jenis varian yang tersedia. Tidak hanya sekadar viral saja, dessert-dessert ini dijamin enak, bernama Kang Bubur.


Kang Bubur menghadirkan inovasi produk kuliner yaitu bubur ketan hitam dengan aneka topping kekinian. Biasanya ketan hitam hanya dipadukan dengan kacang hijau bersama kuah santan. Tetapi di Kang Bubur menyajikan bubur ketan hitam silumuri kuah susu ditambah aneka topping seperti oreo, coco crunch, marshmallow, biskuit, keju, dan es krim.


Dikutip dari Kompas TV, Dzaky Allam pemikik Kang Bubur menceritakan awal mula membuat usahanya dari keisengannya. Saat itu, Dzaky mencampurkan es krim dengan bubur ketan hitam. Tak diduga rasanya semakin enak. Dari situlah idenya muncul untuk menjual kudapan tersebut dengan beragam pilihan toping.


Bubur ketan merupakan makanan tradisional yang enak. Kang Bubur menggabungkan kuliner tradisional dengan kuliner yang kekinian yang disukai oleh anak muda yaitu dessert. Kang Bubur mencoba mengubah bubur ketan itu tak hanya disukai orangtua saja, tapi semua segmen anak muda, anak kecil, orangtua dengan cara menggabungkan dengan toppin.


Kang Bubur terdapat menu favorit yang selalu dibeli dan dicoba, seperti bubur ketan hitam oreo, bubur ketan hitam marie regal, bubur ketan hitam froot loops. semua menu perpaduan bubur ketan hitam dengan ice cream dan topping.


Tak hanya berbahan dasar ketan hitam,di Kang Bubur juga menyediaan desert yang tak kalah enak seperti, es cendol duren (es cendor yang sajikan dengan buah duren, buah Nangka, nata the coco serta es krim), es serut mango (es serut yang disajikan dengan saus rasa mangga, buah mangga, serta puding rasa mangga, semua serba mangga), ketan susu (ketan yang dilumuri oleh saus rasa green tea serta diberi es krim).


di Kang Bubur juga menyediakan waffle dan Pancake berbagai varian. Harga menu di Kang Bubur mulai dari Rp. 7.000 berlokasi Jl. Banten No. 7 di dalam fely creative space (kawasan Kiara Artha Park), buka setiap hati dari jam 12.00-21.00 WIb.