Elektabilitas Ridwan Kamil Melesat, Ungguli Kandidat Lain. Capres 2024!

Notification

×

Iklan

Iklan

Elektabilitas Ridwan Kamil Melesat, Ungguli Kandidat Lain. Capres 2024!

Jumat, 25 November 2022 | 19:29 WIB Last Updated 2022-11-25T12:29:02Z


NUBANDUNG.ID
- Hasil survei Nasional Litbang Kompas pada periode Oktober 2022 menempatkan sejumlah sosok potensial dalam bursa calon presiden (capres) 2024.


Satu di antaranya nama Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mencuat setelah namanya berhasil menembus posisi keempat sebagai capres yang paling banyak dipilih. 


Kang Emil, sapaan akrabnya, meraup suara 10,4 persen. Angka ini naik dari suara sebelumnya sebesar 6,3 persen.


Di luar tingkat keterpilihannya yang cukup berpotensial sebagai capres, kepala daerah berlatar belakang arsitek itu ternyata juga berpotensi besar menjadi cawapres.


Dalam survei Litbang Kompas, Ridwan Kamil menduduki posisi pertama dengan tingkat keterpilihan 11,5 persen sebagai tokoh yang dinilai paling layak menjadi cawapres.


Meski dianggap sebagai sosok penentu jalannya Pilpres 2024, Emil tetap santai. Menurut dia, pihak yang menentukan arah Pilpres 2024 adalah Tuhan. 


Meski demikian, ia menyatakan bersyukur karena menjadi figur penting dalam gelaran pesta politik dua tahun mendatang. 


"Yang menentukan Allah SWT. Kalau iya (penentu kemenangan) ya Alhamdulillah," kata Emil.   


Ia mengaku tidak pernah meminta disurvei dan memandang Pilpres 2024 masih lama. Namun, Kang Emil menyatakan tetap menerima hasil survei tentang dirinya. 


Ia bersyukur jika hasil survei tersebut menyatakan elektabilitasnya bagus. Ketika hasil survei buruk akan dijadikan sebagai bahan evaluasi.