Ikut Vaksinasi Karena Rindu Sekolah

Notification

×

Iklan

Iklan

Ikut Vaksinasi Karena Rindu Sekolah

Senin, 30 Agustus 2021 | 06:12 WIB Last Updated 2022-09-09T01:42:16Z


Penulis: FITRI NURAZMI, Siswi Jurusan OTKP SMKN 1 Cikalongkulon.


Saya adalah salah satu Siswi SMKN 1 Cikalongkulon, saya merupakan Siswi jurusan OTKP kelas 12. Informasi yang saya peroleh tentang diadakannya vaksin dari wali kelas hari Kamis, tanggal 26 Agustus 2021 pukul 20.19 WIB . Informasi tersebut membuat sebagian besar teman-teman sekelas terkejut dan panik tidak kepalang. 


Wali kelas meminta di antara kami ada yang bersedia untuk divaksin duluan karena vaksinasi akan dilakukan secara bertahap. Di anatara teman-teman kelas saya memberanikan diri untuk mendaftar vaksin yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 28 Agustus 2021 yang bertempat di sekolah. Menurut informasi yang saya dapatkan dari wali kelas dan media sosial sekolah vaksinasi tahap pertama akan diikuti oleh 200 siswa/siswi SMKN 1 Cikalongkulon didahulukan karena syarat uji kompetensi DUDI adalah sudah memiliki sertifikat vaksin.


Perasaan tidak tenang mendengar banyak efek yang ditimbulkan setelah vaksin. Namun, tentang kebenarannya pun masih simpang siur. Hal yang membuat saya memberanikan diri adalah tujuan vaksinasi tahap pertama untuk siswa/siswi adalah syarat dilaksanakannya sekolah tatap muka. 


Keinginan itulah yang melatarbelakangi saya memberanikan diri untuk divaksin. Besar harapan saya mengikuti vaksinasi tahap pertama sekolah akan kembali normal seperti semula. Dan pandemi ini segera usai.


Sebelum vaksinasi dimulai ada beberapa sambutan yang disampaikan oleh bapak kepala sekolah SMKN 1 Cikalongkulon, perwakilan Koramil Cikalongkulon, ketua satgas covid-19 Cikalongkulon, dan ketua satgas covid-19 SMKN 1 Cikalongkulon. Inti dari semua sambutan yang disampaikan beliau-beliau adalah, jangan takut divaksin karena divaksin aman, halal dan sudah teruji klinis dengan sertifikat halal dari MUI dan izin dari BPOM. 


Dengan kita mengikuti program vaksinasi kita sudah sudah memutus rantai penyebaran covid-19. Jika sudah divaksin peserta diingatkan agar tetap terapkan 5M. Pada tanggal 28 Agustus 2021 ini seluruh pelajar se-Jawa barat mengikuti vaksinasi. Jadi jangan takut untuk divaksin. Seperti yang dikemukakan oleh Bapak Danramil dalam sambutannya, meskipun sudah divaksin tidak menjamin tidak terpapar maka dari itu tetap terapkan 5M dan menjaga pola makan yang bersih dan sehat.


Banyak sekali ketegangan saat vaksinasi ada yang tegang karena suntikan, ada yang menangis karena takut suntikan. Semua rasa takut dan panik bercampur aduk sebelum divaksin kami menjalani skrining kesehatan terlebih dahulu mulai dari cek darah, berat badan, tinggi badan, pemeriksaan Gigi, pemeriksaan penglihatan, dan pemeriksaan telinga. 


Jika hasil skrining kesehatan bagus kami bisa mengikuti vaksin. Setelah pemberian vaksin selesai kami disuruh untuk menunggu d iluar ruangan untuk mendapatkan sertifikat vaksinasi covid-19. Kami khususnya remaja putri diberi obat penambah darah yang dianjurkan untuk diminum seminggu sekali. 


Setelah di vaksin rasa tegang kami pun mulai hilang walaupun ada sedikit rasa sakit di tangan kiri. Kami senang bisa berpartisipasi dalam program gebyar vaksinasi pelajar di SMKN 1 CIKALONGKULON. Semoga dengan diadakannya vaksinasi kita bisa kembali bersekolah tatap muka.


Sumber: beritadisdik.com