Bagal dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah peranakan keledai (turunan kuda jantan dengan keledai betina, atau sebaliknya). Karena hasil persilangan antarjenis, bagal tidak bisa menghasilkan keturunan (mandul).
Bagal sering digunakan sebagai hewan pengangkut karena bagal mempunyai tubuh yang lebih tegap dibandingkan keledai, tetapi bagal tidak mampu melangkah cepat seperti kuda.
Bermimpi tentang seekor bagal dalam mimpi memiliki makna tertentu. Imam Muhammad Ibn Sirin dalam kitab Tafsir Mimpi berjudul “Muntakhab al-Kalam fi Tafsir al-Ahlam” mengungkapkan, bermimpi tentang seekor Bagal saat tidur memiliki sejumlah makna.
Berikut maknanya:
- Dalam mimpi, seekor bagal melambangkan seorang yang keras kepala dan bodoh, seorang pandir, atau bajingan.
- Bagal dalam mimpi melambangkan anak haram yang lahir dari perzinaan, dengan ayahnya orang asing.
- Mengendarai bagal dalam mimpi berarti umur panjang atau menikahi seorang wanita yang mandul.
- Jika seseorang melihat dirinya menunggang bagal dengan memakai pelana, yang berlari menuju Makkah dalam mimpi, maka ini berarti bahwa ia akan segera menunaikan ibadah haji.
- Mengendarai bagal dalam mimpi berarti manfaat.
- Bagal yang keras kepala dalam mimpi melambangkan seorang yang licik.
- Mengendarai bagal dalam mimpi juga berarti berselisih dengan orang lain.
- Seekor bagal lemah yang tidak dapat dikendalikan dalam mimpi melambangkan seorang yang kikir dan jahat.
- Naik di atas beban yang dibawa oleh seekor bagal, dan jika bagal itu menerimanya dalam mimpi berarti bahwa seseorang mengendalikan lingkungannya.