Menurut Imam Muhammad Ibn Sirin dalam kitab Tafisr Mimpi berjudul “Muntakhab al-Kalam fi Tafsir al-Ahlam”, adu ayam dalam mimpi berarti memicu dan menghasut perselisihan antara teman dekat atau rekan kerja.
Atau dapat pula berarti memancing permusuhan antara para sarjana, atau pertengkaran antara dua muazin yang mengumandangkan azan di masjid.
Sedangkan, sebuah adegan adu kerbau atau kambing yang berkelahi dengan tanduk-tanduknya dalam mimpi berarti bersiap-siap untuk berperang.
Ini juga bisa berarti mengikuti pertandingan, pertunjukan inovasi, atau ikut serta dalam aktivitas yang tidak penting.
Mendorong atau menabrak seseorang pada kepalanya dalam mimpi berarti wabah, penyakit, atau musibah yang akan mempengaruhi keduanya.
Jika serangan itu mengucurkan darah dari kepala mereka, maka ini berarti bahwa mereka berdua akan menderita akibat jelek dan kerugian.
Menyerang seseorang dengan kepala selama sebuah perkelahian dalam mimpi juga berarti berbangga akan nenek moyang.
Wallahu a'lam.