Ya Rasul, banyak sekali puja-puji dan syair kerinduan padamu, hingga tak terasa hanya air mata yang padu dengan rintih lirih menyebut namamu.
Cintailah kami… cintailah kami…Ya Nabi…Kami hanyalah ketersesatan tanpa hadirmu dalam hati.
Karena engkaulah cahaya, engkaulah pembawa kabar gembira bagi jiwa-jiwa malang yang pasrah pada kekalutan.
Ya Rasulullah, duhai kekasih Allah. Seindah apakah hatimu hingga banyak hati-hati yang lain yang rindu berdekatan denganmu.
Rindu akan kehadiran sosokmu yang menjadi kasih sayang bagi semesta alam.
Marhaban … Selamat datang …
Marhaban … Selamat datang …
Marhaban … Selamat datang …
Selamat datang … di hati kami wahai junjungan sejati …
Tuntunlah kami dalam kecintaan untuk taat kepadamu dan taat kepada-Nya!
Profil Penulis
Buku ini ditulis Sabil El-Ma’rufie aka Sukron Abdilah. Ia lahir 22 Maret 1982 di Garut. Ia adalah alumnus Pesantren Persatuan Islam No. 19 Bentar Garut (2002) dan Bimbingan Penyuluhan Islam UIN Bandung (2007).
Sejak 2004 hingga kini tulisannya tersebar di sejumlah media cetak di antaranya dipublikasikan HU Pikiran Rakyat, Kompas Jabar, Republika, SINDO, Pelita, Galamedia, Tribun Jabar, Inilah Koran, Bandung Ekspress, SKM Medikom, Suara Muhammadiyah, Percikan Iman, Tabloid Al-Hikmah, Gema Mujahidin, dan lain-lain.
Link Beli Buku di Google Playstore
Untuk bisa membacanya via smartphone, tablet dan dekstop, kamu hanya perlu nginstall aplikasi Google Play Book, kemudian bisa searching dan mengetikkan kata kunci "Rindu Rasulullah".
Adapun kalo udah nginstall aplikasinya, bisa langsung cas...cis...cus ke link dibawah ini, ya.